Kursus IELTS Preparation

Raih skor IELTS 7.0+ untuk studi dan karir yang cermelang!

Program kursus persiapan test IELTS yang dirancang oleh Kaplan untuk membantu Anda meraih skor IELTS terbaik.

Daftar Sekarang
ielts-preparation

Apa itu IELTS?

IELTS (International English Language Testing System) adalah tes bahasa Inggris yang diselenggarakan oleh British Council, IDP: IELTS Australia, dan Cambridge English Language Assessment. Tes ini dirancang untuk mengukur kemampuan seseorang dalam berkomunikasi dalam bahasa Inggris di empat kemampuan bahasa: mendengarkan, membaca, menulis, dan berbicara.

IELTS diadakan di lebih dari 1.000 pusat tes di lebih dari 140 negara dan tersedia pada 48 tanggal yang tetap setiap tahun. Hasil tes tersedia dalam waktu dua minggu setelah tes dan dapat dikirimkan ke universitas atau organisasi lain sebagai bukti kemampuan bahasa Inggris.

Tes IELTS sering diminta oleh universitas dan perusahaan-perusahaan di seluruh dunia sebagai persyaratan untuk program studi atau pekerjaan yang membutuhkan penggunaan bahasa Inggris secara intensif.

kursus-ielts

IELTS Test Sections

Berikut adalah detail informasi yang diuji pada tes IELTS

Listening

Menjawab pertanyaan berdasarkan rekaman audio yang didengar

  • Durasi: 30 menit
  • Jumlah Soal: 40 pertanyaan

Reading

Menjawab pertanyaan terkait dengan teks yang diberikan.

  • Durasi: 60 menit
  • Jumlah Soal: 40 pertanyaan

Writing

Menulis essay, surat, report dalam bahasa Inggris.

  • Durasi: 60 menit
  • Jumlah Soal: 2 pertanyaan

Speaking

Berbicara bahasa Inggris dengan penguji mengenai topik tertentu.

  • Durasi: 11 – 14 menit
  • Jumlah Soal: Variable

Pilihan Kelas IELTS

Kursus IELTS di Kaplan Edupac Indonesia menyediakan pilihan kelas online dan offline. Sesuaikanlah metode pembelajaranmu sesuai preferensi, untuk meraih kesuksesan dalam ujian IELTS dengan bimbingan terbaik dari kami.

Daring (Online)

Belajar IELTS Dimana Saja!

Dengan memilih kelas daring (online), Anda dapat belajar persiapan IELTS dari mana saja tanpa harus repot pergi ke tempat kursus. Anda memiliki fleksibilitas penuh untuk mengakses materi pembelajaran dan berinteraksi secara online dengan pengajar kami sesuai dengan jadwal yang cocok untuk Anda.

online-class
offline-class

Luring (Offline)

Program Intensif dengan Bimbingan Langsung

Kelas offline (luring / tatap muka) ditujukan bagi Anda yang mencari metode pembelajaran secara langsung dengan pengajar. Dengan berpartisipasi secara tatap muka dalam kelas, pengajar kami dapat memberikan umpan balik secara langsung, sehingga memperkaya proses belajar IELTS Anda dan lebih efektif.

Tips Mendapatkan Skor IELTS yang Tinggi

Ingin mendapatkan skor IELTS yang bagus? Simak tips dan trik dari Miss Alice Fewings (Spesialist IELTS Tutor) berikut ini:

Lokasi Kursus IELTS di Kaplan Edupac Indonesia

Kaplan Edupac Indonesia menawarkan kursus persiapan tes IELTS di dua lokasi, yaitu Jakarta dan Surabaya. Berikut adalah detail alamat kami:

  • Jakarta

    Alamat: AIA Central lantai 21, Jl. Jend Sudirman Kav 48A, RT.5/RW.4, Karet Semanggi, Setiabudi, Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

    Whatsapp: 08179338722

  • Surabaya

    Alamat: HR. Moh. Square, Ruko, Jl. Raya Darmo Permai II No.21-22, Pradahkalikendal, Kecamatan Dukuhpakis, Kota Surabaya, Jawa Timur.

    Whatsapp: 082177788556

Tingkatkan Skor IELTS Dengan Mengikuti Kursus Persiapan Tes Kami!

Banyak peserta kursus kami telah meraih skor 7.0+ di IELTS setelah mengikuti program preparation KAPLAN. Berikut adalah beberapa alasan kenapa Anda harus ambil kursus IELTS di Kaplan Edupac Indonesia:

why-kaplan

Daftar Kursus IELTS

Yuk, daftarkan diri Anda pada form bawah ini untuk mengikuti program kursus persiapan tes IELTS di Kaplan Edupac Indonesia!

Testimoni

Yuk, baca testimoni dari perserta terdahulu IELTS preparation dari Kaplan Edupac Indonesia di bawah ini:

Frequent Ask Questions (FAQ)

Berapa rentang skor IELTS?

IELTS score range-nya dari 0 - 9, dan format test-nya terbagi menjadi 4 bagian, yaitu: mendengarkan (listening), membaca (reading), menulis (writing), dan berbicara (speaking).

Apa itu Band Score?

Dalam tes IELTS, ada istilah namanya band score yang menjadi patokan dalam mengukur kemampuan berbahasa Inggris setiap individu yang mengikuti ujian. Berikut adalah informasi lengkap mengenai band score IELTS:

Listening Sections

Sesi mendengarkan (listening) di IELTS mempunyai 40 soal. Cara mengukur kemampuan peserta tes dalam sesi ini dilihat dari berapa banyak soal yang dijawab benar. Berikut adalah listening band score:

  • 16 / 40 → 5
  • 23 / 40 → 6
  • 30 / 40 → 7
  • 35 / 40 → 8

Academic Reading

Sesi academic reading mempunyai 40 soal. Pada sesi ini, peserta tes dihadapi dengan soal yang berkaitan dengan membaca teks bahasa Inggris dan menjawab pertanyaan yang berkaitan pada bacaan tersebut. Teks bacaan pada academic reading diambil dari buku, jurnal, majalah dan surat kabar. Berikut adalah academic reading band score:

  • 15 / 40 → 5
  • 23 / 40 → 6
  • 30 / 40 → 7
  • 35 / 40 → 8

General Training Reading

Sesi general training reading ada 40 soal juga. General training dan academic reading konsep soalnya sama, tetapi perbedaannya dari teks bacaan saja. Kalau sesi academic reading, teks bacaan diambil dari jurnal, surat kabar, buku dan lain sebagainya. Sedangkan general training, berisi teks bacaan umum. Berikut adalah general training reading band score:

  • 15 / 40 → 4
  • 23 / 40 → 5
  • 30 / 40 → 6
  • 34 / 40 → 7
  • 38 / 40 → 8

Writing Sections

Sesi menulis (writing) mempunyai dua tugas menulis 150 - 250 kata. Di tugas pertama, peserta tes diminta untuk menggambarkan informasi visual seperi grafik, tabel, bagan, maupun diagram. Sedangkan di tugas kedua, peserta tes diminta untuk menulis pendapatnya pada suatu sudut pandang, argumen, atau masalah. Penilaian menulis berbeda dengan sesi yang disebut sebelumnya, untuk lebih jelasnya mengenai IELTS writing band score, Anda bisa melihatnya di link berikut:

Speaking Sections

Sudah jelas ya, sesi ini merupakan ujian berbicara (speaking). Ujian berbicara IELTS ini ada 3 bagian, yaitu sebagai berikut:

Part 1: Introduction and Interview

Tahap ini peserta tes menjawab pertanyaan umum tentang diri mereka sendiri dan berbagai topik yang sudah dikenal, seperti keluarga, pekerjaan, studi, dan minat mereka.

Part 2: Individual Long Term

Yang tahap kedua, peserta tes diberi kartu yang meminta mereka untuk berbicara tentang topik tertentu. Lalu, Penguji dapat mengajukan satu atau dua pertanyaan tentang topik yang sama untuk menyelesaikan bagian tes ini.

Part 3: Two-Way Discussion

Tahap terakhir, peserta tes akan diberi pertanyaan lebih lanjut yang berhubungan dengan topik di Bagian 2. Pertanyaan-pertanyaan ini memberikan kesempatan kepada peserta tes untuk mendiskusikan masalah dan ide yang lebih konseptual.

Lalu, untuk proses penilaiannya, Anda bisa melihatnya di link berikut: IELTS Speaking Band Score.

Apa perbedaan TOEFL dan IELTS?

Berikut adalah list perbedaan TOEFL dan IELTS:

  1. TOEFL adalah tes American English, sedangkan IELTS adalah tes British English.
  2. Rentang skor TOEFL dari 0 - 120, sedangkan IELTS dari 0 - 9.
  3. Biaya tes TOEFL adalah $ 205, sedangkan IELTS $ 215.

Skor IELTS minimal berapa?

Sebenarnya tidak ada minimal skor untuk lulus dari tes IELTS, semua tergantung institusi yang memberikan nilai minimal. Tetapi berdasarkan analisa kami, kurang lebih universitas meminta minimum score IELTS di rentang 6 - 7.

Apa saja yang diujikan di IELTS?

Yang diuji dalam tes IELTS adalah sebagai berikut:

  1. Listening, 30 menit, 40 pertanyaan.
  2. Academic Reading, 60 menit, 40 pertanyaan.
  3. General Training Reading, 60 menit, 40 pertanyaan.
  4. Academic Writing, 60 menit, 2 pertanyaan.
  5. General Training Writing, 60 menit, 2 pertanyaan.
  6. Speaking, 11 - 14 menit, 3 sesi.
ielts-test-sections

Apakah Kaplan Edupac ada menyediakan kursus IELTS?

Jawaban singkatnya ada. Selain IELTS, kami juga ada menyediakan kursus untuk TOEFL iBT.

Berapa harga tes IELTS?

Biaya tes IELTS umumnya $ 215, tetapi di website british council harga tes IELTS sudah dikonversikan ke rupiah, cek info selengkapnya disini: British Council Foundations.

Need Help